Tips membuat video cover yang keren!
May 2017
Suka banget nyanyi, Mizzi? Jangan malu nunjukin bakatmu ya. Sekarang banyak media yang bisa bikin bakatmu dikenal kok. Banyak penyanyi yang terkenal dari video cover-nya yang diunggah di internet, misalnya di YouTube. Kamu bisa juga kayak mereka, Mizzi!
Video musik yang asyik bisa bikin viewers YouTube-mu bertambah. Nah, untuk itu kamu perlu persiapan yang matang agar video cover-mu terlihat keren! Yuk simak tips ini, Mizzi!
- Show you’re the best style!
Penampilan yang cantik dan oke membuat video cover-mu makin kece. Jangan lupa sesuaikan wardrobe sesuai dengan lagu yang kamu bawakan. Misalnya, kamu membawakan lagu TheOvertunes – Sayap Pelindungmu, kamu bisa memakai dress warna putih dan asesoris lucu dengan make up natural. Pasti cantik abis!
- Cari cahaya yang bagus.
Sebelum merekam, kamu harus cari spot atau tempat dengan pencahayaan yang cukup. Jangan terlalu terang namun juga jangan terlalu gelap. Dengan cahaya yang bagus, videomu akan terlihat jelas dan jernih.
- Get your shot!
Siapkan kamera untuk merekam setiap aksimu. Kamu bisa menggunakan berbagai jenis kamera seperti camcorder, kamera DSLR, kamera saku, bahkan smartphone sekalipun.
- Dekatkan suaramu dengan mikrofon
Saat merekam dan mulai bernyanyi, terkadang kita lupa mengatur posisi agar dekat mikrofon. Hal itu yang membuat suara videomu jadi kurang terdengar. Sebelum merekam, atur posisimu agar dekat dengan mikrofon sekaligus tetap nyaman saat bernyanyi.
Video cover-mu nggak akan keren jika kamu nggak banyak latihan lho, Mizzi. Selain itu, pastikan kamu selalu semangat dan percaya diri ya! Agar kamu berkesempatan jadi terkenal, yuk tunjukan bakat menyanyimu di IZZI Video Music Star. Hadiahnya, kamu bisa jadi teman duet TheOvertunes plus uang jutaan rupiah. Yuk, ikutan sekarang!